Tantangan kedepan dunia perburuhan semakin tidak berpihak kepada pekerja/buruh dan memerlukan perjuangan lebih. Pekerja Muda sebagai generasi penerus perjuangan akan hak-hak pekerja/buruh harus mempunyai bekal pengetahuan dan strategi yang cukup untuk menghadapi tantangan dunia perburuhan tersebut.
Komite Pekerja Muda IUF mengundang pekerja muda dari afiliasi IUF untuk mempelajari lebih lanjut tentang cara kerja IUF melalui webinar.
Acara yang dilakukan secara
marathon tersebut dimulai pada bulan Januari, Februari, Maret, dan April 2022.
Bahasa kerja yang digunakan dalam pertemuan tersebut adalah bahasa Inggris,
Perancis, Spanyol, dan Portugis.
Dengan topik bahasan dalam
webinar tersebut diantaranya:
· IUF, apa itu dan apa fungsinya
· Bertemu dengan Presiden IUF
· Bertemu dengan Regional IUF
· Bertemu dengan trade group & divisi
Sebagai pihak pengundang acara webinar adalah brother Jonathan Johansson - IUF Young Workers Coordinator dan sister Sue Longley - IUF General Secretary.
FSPM sebagai afiliasi IUF turut serta dalam kegiatan webinar tersebut
dengan mengirimkan beberapa Komite Pemuda FSPM.